Lantik Pejabat Eselon IV dan Kepala Madrasah, Ini Pesan Khusus Kakan Kemenag Rohul

 


PakarNewsRiau.Com-PASIRPENGARAIAN  - Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) H Zulkifli Syarif SAg MPdI, Senin (13/3/2023), melantik dan mengambil sumpah Pejabat Pengawas (Eselon IV) dan Kepala Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN)1 Rohul bertempat di aula Kantor Kemenag Rohul. Sejumlah pejabat yang dilantik diantaranya, H Rusli SAg MSy  jabatan baru selaku Kepala Subbag Tata Usaha (Kasubag TU) Kantor Kemenag Rohul. Kemudian H Masri Manas, SAg sebgai Kasi Pendidikan Islam  (Pendis) Kantor Kemenag Rohul dan Hizrayati SAg sebagai Kepala MIN 1 Rohul. 

Kakan Kemenag Rohul H Zulkifli Syarif SAg MPdI kepada riaupos.co, Senin (13/3/2023) menyebutkan sejumlah pejabat dan kepala madrasah yang baru saja diambil sumpah dan dilantik ini, merupukan kebutuhan organisasi di Lingkungan Kantor Kemenag Rohul. Mengingat terhitung sejak 17 Oktober 2022 lalu, katanya, jabatan Kasubag TU Kantor Kemenag Rohul mengalami kekosongan. Disamping banyaknya kegiatan Kasi PHU, sehingga tidak bisa fokus 100 persen dalam menjalankan tupoksi kesekretariatan. ''Syukur Alhamdulilah, pengambilan Sumpah dan pelantikan Pejabat Eselon IV dan Kepala MIN 1 Rohul berjalan lancar, khidmat dan penuh kekeluargaan. Secara khusus saya menyampaikan terimakasih kepada analis kepegawaian yang telah menyiapkan acara ini dengan baik,'' ujarnya Kepada Pejabat Pengawas dan Kepala MIN 1 Rambah yang baru dilantik, Zulkifli menyampaikan pesan khusus, agar segera Melakukan penyesuaian diri dan adaptasi dengan lingkungan kerja yang baru baik secara fisik maupun non fisik.

''Bagi satker yang realisasi anggarannya mencapai 70 persen pada bulan Juni 2023, berikan apresiasi dan penghargaan,'' pintanya. Zulkifli meminta Kasi Pendis yang baru, untuk dapat meningkatkan peran dan fungsi wadah pendidikan yang telah berdiri sebagai mitra Kantor Kemenag Rohul. Seperti IQRA, FKDT, FKPP dan KKM harus dilakukan duduk bersama dan dialog dalam menyusun strategi pendidikan agama.  ''Ada satu lembaga pendidikan kita yang belum ada wadahnya yaitu TPQ. Siapkan lembaga pendidikan, baik madrasah maupun pesantren dalam bimbing Qori-qoriah, Hafiz Quran, Fahmil, Syarhil dan Khattil Quran l,'' kata Sekretaris MUI Rohul itu. Kakan Kemenag Rohul itu mengharapkan Kepala MIN 1 Rohul yang baru, agar membangun kekompakan dan kebersamaan majelis guru dan tenaga kependidikan. ''Tingkatkan koordinasi dan konsultasi ke Kasi Pendis di Kemenag Rohul. Lebih lanjut MIN 1 Rohul ini kedepannya dapat mengukur prestasi terbaik,'' tutupnya.

Adv Kominfo Rohul


            


Lebih baru Lebih lama